RENUNGAN HARIAN 9 JUNI 2023, Jumat Biasa IX

Populer

Bacaan I: Tob 11:5-17;
Mzm 146:2abc,7,8-9a,9bc-10;
Bacaan Injil: Mrk 12:35-37.

 

Dixit Dominus Domino meo : Sede a dextris meis, donec ponam inimicos tuos scabellum pedum tuorum ; “Tuhan telah berfirman kepada Tuanku: duduklah di sebelah kanan-Ku, sampai musuh-musuh-Mu Kutaruh di bawah kaki-Mu”.

 

Hal yang umum jika orangtua, apalagi ibu, menanti-nantikan anaknya yang akan pulang. Bila ada anak yang sudah lama pergi meninggalkan rumah, orangtuanya akan menanti bahkan menghitung hari saat mereka akan berjumpa kembali. Inilah yang terjadi pada Hana dan Tobit, mereka menunggu Tobia, anak mereka.

Dengan kepekaan seorang ibu, Hana “mendapat firasat” kalau anaknya akan pulang. Untuk itulah Tobit memuji dan memuliakan Allah. Karena Allahlah yang menganugerahkan keselamatan, kesehatan, keselamatan dan keberhasilan bagi anak yang dicintainya.

Perjumpaan dengan orang yang dikasihi semestinya menjadi ungkapan raya syukur pada Allah. Ketika Allah dipuji, maka segala derita dan beratnya hidup akan terasa ringan, sebab kita menyadari bahwa Allah ikut serta dalam perjuangan hidup ini.

AY

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RADIO LINE KAJ

INFO TERBARU

TERPOPULER

ARTIKEL LAINNYA

Open chat
Butuh Bantuan?
Adakah yang bisa kami bantu?