RENUNGAN HARIAN 2 MARET 2023, Kamis Prapaskah I

Populer

T.Est. 4:10a,10c-12,17-19; Mzm. 138:1-2a,2bc-3,7c-8;
Mat. 7:7-12.

“Bukan Sekedar Meminta”

Agama hanyalah sebagai candu. Kritik itu pada masanya pernah dilontarkan. Kaum beragama dengan mudahnya melemparkan persoalan hidupnya kepada Allah. Seolah-olah dengan menjatuhkan keluhan kepada Tuhan, persoalan hidup mereka beres. Mereka yang beragama dianggap seperti pemalas, asyik menikmati kehidupan dan candunya sendiri, menghindari realitas hidup di sekitarnya.

Pendapat itu bisa saja benar, jika hanya berhenti pada kebanggaan harapan semu saja. Tidak benar jika itu memberikan suatu kekuatan untuk bangkit dan semangat untuk mengasihi sesamanya. Nyatanya, orang semakin beriman kepada Tuhan, hidupnya semakin bernilai bagi sesama. 

Ratu Ester dalam Bacaan I , datang kepada Tuhan ketika dia dan bangsa Israel berada dalam keadaan terancam. Ester menyampaikan keluh-kesah dan kesulitan yang dialami. Dia yakin akan kebaikan Tuhan Allah dan pertolongan-Nya. Keluhan Ester bisa juga menjadi candu kalau permohonannya hanya untuk dirinya saja. Tetapi yang ia lakukan adalah berjuang bagi kebaikan seluruh bangsa.

Lalu?
3 kata kunci yang digunakan Yesus dalam berdoa, ‘mintalah..carilah..ketoklah’ (Mat 7:7-8). Dengan kata-kata itu menjadi jelas bahwa doa membutuhkan usaha dan keaktifan manusia untuk datang kepada Tuhan. Doa bukan hanya meminta. Doa adalah membuka hati bagi Tuhan, bersyukur serta bicara dengan Tuhan. Dengannya, manusia akan selalu terarah kepada Tuhan.

PHW

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RADIO LINE KAJ

INFO TERBARU

TERPOPULER

ARTIKEL LAINNYA

Open chat
Butuh Bantuan?
Adakah yang bisa kami bantu?